(Humas Unjani) – Sebanyak 2.207 wisudawan dan wisudawati telah melaksanakan Upacara Sidang Senat Terbuka dalam Rangka Wisuda Magister, Profesi, Sarjana, dan Ahli Madya Baru Periode III Tahun Akademik 2020/2021. Kegiatan wisuda kali ini masih dilaksanakan secara daring karena pandemi Covid-19 yang masih terjadi. Wisuda daring dilaksanakan melalui aplikasi Zoom Meeting dan kanal Youtube Universitas Jenderal A. Yani, UNJANI OFFICIAL.
Kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis pagi (2/12) di Aula Gedung Jenderal TNI Mulyono Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Jenderal Achmad Yani dan dipimpin oleh Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D. Wisuda kali ini juga merupakan wisuda pertama bagi FITKes (Fakultas Ilmu dan Teknologi Kesehatan) setelah bergabung menjadi fakultas ke-10 di Universitas Jenderal A. Yani. Sebelumnya, FITKes merupakan kampus STIKES (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan) Jenderal A. Yani yang berdiri sendiri.
Acara ini juga turut mengundang Kepala LLDIKTI Wilayah IV Jawa Barat dan Banten, pejabat di lingkungan Yayasan Kartika Eka Paksi (YKEP), Keluarga Besar Jenderal TNI Achmad Yani, Walikota Cimahi, Ketua IKA Universitas Jenderal Achmad Yani, pimpinan instansi mitra Universitas Jenderal Achmad Yani, pejabat militer di lingkungan TNI Angkatan Darat, para Guru Besar, pejabat di lingkungan Universitas Jenderal Achmad Yani, pimpinan ormawa dan tentu para orangtua wisudawan dan wisudawati.
Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada wisuda kali ini, telah menorehkan sejarah, yakni menerima penggabungan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKES) menjadi Fakultas Ilmu dan Teknologi Kesehatan (FITKES). Apabila hanya terkotak-kotak sebagai Sekolah Tinggi atau Universitas, tidak akan bisa bersaing dengan universitas besar lainnya yang sudah mapan.
“Oleh karena itu, Bapak Ketua Pengurus, dalam kesempatan ini perkenankanlah saya dan tentunya Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Universitas Jenderal Achmad Yani mengucapkan banyak terima kasih atas kebijakannya untuk menggabungkan kami menjadi sebuah lembaga pendidikan tinggi yang insya Allah menjadi besar,” tutur Rektor Hikmahanto. Universitas Jenderal Achmad Yani telah menurunkan bibit-bibit cendekiawan yang siap mengabdikan dirinya untuk senantiasa ikut serta dalam penbangunan bangsa Indonesia.
Dalam sambutannya, Ir. Dharnita Chandra, M.Si sebagai Plt. Kepala LLDIKTI Wilayah IV Jawa Barat dan Banten menyampaikan bahwa ada 3 literasi yang harus diberikan perguruan tinggi dan juga dimiliki oleh para mahasiswa dan lulusannya, terkait dengan revolusi industri 4.0. Literasi yang pertama adalah literasi data yaitu bagaimana kita membaca big data, yang kedua adalah literasi teknologi, bagaimana kita dapat memanfaatkan teknologi, dan yang terakhir adalah literasi manusia, bagaimana nantinya lulusan kita dapat berpikir kreatif, kritis, dapat memecahkan berbagai permasalahan bangsa, memiliki kompetensi untuk berkomunikasi yang baik, kemampuan untuk berkolaborasi, dan belajar sepanjang hayatnya. Dengan memiliki ketiga hal tersebut, semoga nantinya kita dapat memiliki kedalaman ilmu, keluhuran budi pekerti, akhlak yang baik, cinta tanah air, dan berwawasan global, sehingga siap untuk menjadi pemimpin masa depan.
Dalam kesempatan yang sama, Plt. Wali Kota Cimahi, Letkol Inf. (Purn) Ngatiyana, menyampaikan bahwa meskipun dalam keadaan pandemi, keadaan ini tidak mengurangi makna kekhidmatan di hari yang berbahagia ini. Beliau pula mengharapkan bahwa wisudawan dan wisudawati yang dikukuhkan dapat menyumbangkan ilmu pengetahuan dalam mengisi pembangunan di daerah, khususnya Kota Cimahi serta bagi bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu, para wisudawan wisudawati dapat menjadi generasi-generasi baru yang mau peduli terhadap pendidikan dan pembangunan masyarakat secara keseluruhan, sekaligus juga dapat menjadi kader Kota Cimahi di masa mendatang. “Mari kita bangkit untuk mengejar berbagai ketertinggalan dengan cara melahirkan konsep dan pemikiran yang baru, dengan demikian Kota Cimahi dapat menjadi barometer di bidang pendidikan bagi daerah lain di Indonesia,” ujar Ngatiyana.
Sementara itu, Ketua Pengurus YKEP, Letnan Jenderal TNI (Purn.) Tatang Sulaiman, S.Sos., M.Si, mengungkapkan bahwa keberhasilan wisudawan menyelesaikan pendidikan tidak hanya usaha diri sendiri, tetapi ada pihak-pihak lain yang juga berjasa mengantarkan kita untuk meraih cita-cita. Setelah menyelesaikan pendidikan ini, tantangan dan peluang akan jauh lebih berat dari 4 tahun yang telah kita lalui.
\”Selamat kepada para wisudawan dan wisudawati yang telah memperoleh predikat yang bagus, demikian juga yang lainnya. Terus berkarya, terus belajar, pantang menyerah, mudah-mudahan semua cita cita anda akan terkabul seperti yang diharapkan oleh kita semua,\” ungkapnya.
Pada wisuda periode III, Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani meluluskan 2.207 wisudawan dan wisudawati. Kegiatan ini juga dihadiri oleh 24 orang perwakilan lulusan terbaik dari setiap program studi. Diantaranya terdapat 2 lulusan terbaik tingkat Universitas dengan IPK 3.92 yaitu Annisa Safitri Zuhro (Kelompok Ilmu Eksakta Program Studi Ilmu Keperawatan) dan Yoga Nugroho (Kelompok Ilmu Sosial Program Studi Manajemen). Hadir juga penerima penghargaan Adiwignya Kartika yaitu Nani Suhartanti dan Abdul Aziz Muslim Shahibul Wafa dari Program Studi Profesi Apoteker dengan IPK 4.00.
Kegiatan dilaksanakan secara khidmat dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku. Ruangan aula tempat dilaksanakan wisuda pun telah disemprotkan disinfektan, serta seluruh panitia dan pihak yang hadir telah melakukan vaksinasi, pengecekan suku, memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.
Penulis: Winda Pramudita – Akuntansi 2019/Salsabyla Fitrian Shidiq – Farmasi 2019
Editor: M. Ismail
Universitas Jenderal Achmad Yani Luluskan 2.207 Wisudawan Pada Wisuda Periode III Tahun Akademik 2020/2021
- 12/02/2021
- 6:06 pm
- No Comments
- News

Facebook
Twitter
LinkedIn
Telegram
WhatsApp
Email
Print
Prodi Kesmas FITKes Universitas Jenderal Achmad Yani Adakan Pelatihan Penanggulangan Kebakaran
Universitas Jenderal A. Yani – Fakultas Ilmu dan Teknologi Kesehatan (FITKes) melalui Program Studi Kesehatan Masyarakat (Prodi Kesmas), mengadakan Pelatihan Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari
BEM FISIP Universitas Jenderal Achmad Yani Laksanakan Kegiatan Bina Desa
Universitas Jenderal A. Yani – Dalam rangka mengimplementasikan Tridarma Perguruan Tinggi, mahasiswa yang tergabung dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FISIP Universitas Jenderal Achmad Yani, melaksanakan kegiatan Bina Desa Tahun 2023.
Pemberian Reward kepada RSGM Universitas Jenderal Achmad Yani
Universitas Jenderal A. Yani – Dalam rangka mengapresiasi capaian yang telah diraih oleh RSGM Universitas Jenderal Achmad Yani, yakni mendapat Akreditasi Paripurna, Rektor memberi reward atau penghargaan. Kegiatan pemberian reward
Univ. Jenderal Achmad Yani Goes to Universitas Pertahanan Nasional Malaysia (UPNM)
(Universitas Jenderal A. Yani) – Univ. Jenderal Achmad Yani melakukan kunjungan kerja Universitas Pertahanan Nasional Malaysia (UPNM) pada tanggal 9 Januari 2023. Rombongan UNJANI yang terdiri dari 40 orang staf dan
Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani Buka TMC Prodi Ilmu Hubungan Internasional
Universitas Jenderal A. Yani – Bertempat di Aula Gedung Jenderal TNI Mulyono FISIP, Rektor Universitas Jenderal Achmad Yani, Prof. Hikmahanto Juwana, S.H., LL.M., Ph.D, secara resmi membuka kegiatan Table Manner
Universitas Jenderal Achmad Yani Terima Kunjungan PIC BPOM
(Universitas Jenderal A. Yani) – Telah dilaksanakan kunjungan dan audiensi antara PIC Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) kepada Universitas Jenderal Achmad Yani. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis (05/01)
Mantan KASAU Beri Kuliah Umum Kepada Mahasiswa Prodi Hukum
(Universitas Jenderal A. Yani) – Pada hari Kamis (05/01), telah dilaksanakan pemberian kuliah umum oleh mantan Kepala Staff Angakatan Udara (KASAU), Marsekal TNI Purn. Chappy Hakim kepada mahasiswa Prodi Hukum
RSGM Universitas Jenderal Achmad Yani Raih Akreditasi PARIPURNA
Universitas Jenderal A. Yani – Dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas, Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Universitas Jenderal Achmad Yani telah melaksanakan akreditasi rumah sakit. Kegiatan akreditasi yang dilakukan
Mahasiswa Prodi S1 Keperawatan FITKes Universitas Jenderal Achmad Yani Kunjungi BNPB
Universitas Jenderal A. Yani – Sebanyak 146 mahasiswa dan 2 dosen Fakultas Ilmu dan Tehnologi Kesehatan (FITKes) Universitas Jenderal Achmad Yani, Program Studi Ilmu Keperawatan S1, pada hari Rabu (28/12)
Pemberian Reward kepada Program Studi yang Berhasil Lampaui Target Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun 2022
Universitas Jenderal A. Yani – Bertempat di Ruang Kelas Teknologi Laboraturium Medis Gedung FITKes, telah dilaksanakan acara Pemberian Reward pada hari Selasa (27/12). Pemberian Reward ini dalam rangka mengapresiasi atas
No comment yet, add your voice below!